PERUBAHAN DEBIT BANJIR SUNGAI WAY KETIBUNG AKIBAT ALIH FUNGSI LAHAN

Sariati, Ratna and Nurhasanah, Any and Aprizal, Aprizal (2019) PERUBAHAN DEBIT BANJIR SUNGAI WAY KETIBUNG AKIBAT ALIH FUNGSI LAHAN. Masters thesis, Universitas Bandar Lampung.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kejadian banjir pada suatu wilayah Daerah Aliran Sungai (DAS) dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah meningkatnya aliran permukaan yang membawa debit banjir ke sungai. Besarnya aliran permukaan pada suatu DAS dipengaruhi oleh jenis tutupan lahan pada DAS tersebut. Dengan adanya fenomena perubahan tutupan lahan pada suatu DAS dalam hal ini adalah DAS Way Ketibung akan mempengaruhi besaran aliran permukaan pada DAS tersebut. Berdasarkan data dan informasi dari RTRW Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2007 dan Tahun 2015 diketahui bahwa DAS Ketibung telah mengalami perubahan tata guna lahan sehingga memungkinkan untuk terjadinya perubahan koefisien aliran permukaan yang dapat menjadi salah satu factor terjadinya banjir di sekitarnya. Berdasarkan perubahan koefisien pengaliran (Nilai C) Tahun 2007 dan Tahun 2015, maka dalam penelitan ini analisis perhitungan debit banjir rancangan menggunakan HSS Nakayasu pada Tahun 2007 dan Tahun 2015 juga mengalami perubahan, sehingga dapat dikatakan bahwa aliran permukaan menjadi debit banjir mengamali peningkatan. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa perubahan tata guna lahan (Koefisien pengaliran /nilai C) pada tahun 2007 sebesar 0.350 meningkat menjadi 0.449 pada Tahun 2015 telah mempengaruhi meningkatnya debit banjir rancangan sebesar rata-rata 29 % dari Tahun 2007 ke Tahun 2015.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Prodi Magister Teknik
Depositing User: Aloysius Herbantolo Nurendro Kushariantoko
Date Deposited: 27 Jul 2023 02:44
Last Modified: 27 Jul 2023 02:45
URI: http://repository.ubl.ac.id/id/eprint/469

Actions (login required)

View Item View Item