Wirakarsa, Asep and Hifnie, Iskandar Z and Karim, A.Ikhsan (2019) Analisis Tingkat Pelayanan Ruas Jalan Ir. Sutami depan Pasar Sribhawono Kabupaten Lampung Timur. Masters thesis, Universitas Bandar Lampung.
Full text not available from this repository.Abstract
Ruas Jalan Ir.Sutami yang berada di kawasan pasar Sribawono adalah salah satu ruas jalan menuju kawasan pusat perbelanjaan , perkebunan singkong, tebu , sawit , karet , industri serta pabrik pabrik dan sebagai nya yang di miliki masyarakat maupun oleh perusahaan besar , direncanakan mampu menampung semua pergerakan lalu lintas baik pergerakan lokal (lingkungan) maupun pergerakan regional. Tetapi dengan terus meningkatnya perkembangan daerah yang berkembang menjadi pusat agroindustri pertanian dan perkebunan di Kabupaten Lampung Timur menyebabkan pergerakan di daerah ini sangat tinggi sehingga akan terjadi nya penurunan tingkat pelayanan pada ruas jalan tersebut. Permasalahan yang dibahas dalam masalah ini adalah kasus yang terjadi dan sedang dilakukan Pemerintah Propinsi Lampung melalui Dinas Bina Marga dan Perumahan Rakyat yaitu akan melakukan pelebaran badan jalan dengan melakukan perkerasan pada bahu jalan pada ruas jalan Ir.Sutami di Sribawono di Kecamatan Bandar Sribawono Kabupaten Lampung Timur , oleh karena itu dalam penulisan tesis ini akan di bahas dengan Judul ” Analisis Tingkat Pelayanan Ruas Jalan Ir. Sutami depan Pasar Sribhawono Kabupaten Lampung Timur ” Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana tingkat pelayanan ruas jalan tersebut sebelum dan sesudah di tingkatkan yang benar – benar secara signifikan dapat memperlancar arus lalu lintas yang ada ataupun sebaliknya membuat kemacetan semakin bertambah sehingga kapasitas jalan menurun untuk menampung arus lalu lintas yang ada yang juga sempitnya badan jalan yang ada . Berdasarkan hasil analisis perhitungan dengan Manual Kapasitas Jalan Indonesia terhadap ruas jalan Ir. Sutami Jalan Propinsi di Kabupaten Lampung Timur dapat di simpulkan sebagai berikut: 1. Data arus lalulintas tertinggi yang terjadi pada jam puncak yaitu pada hari jum’at 2 Nopember 2018 sebesar 1033 kendaraan / jam atau 808 smp/jam, dan prediksi 10 tahun mendatang dengan tingkat pertumbuhan sebesar 5 % didapat volume sebesar 1308 smp/jam 2. Kecepatan arus bebas kendaraan ringan untuk lebar jalan 6 meter sebesar 39,36 km/jam dan untuk lebar jalan 11 meter sebesar 48,96 km/jam 3. Kapasitas jalan untuk lebar jalan 6 meter adalah 2397 smp/jam , dan untuk lebar jalan 11 meter sebesar 3692 smp/jam 4. Derajat kejenuhan untuk lebar jalan 6 meter dengan volume arus lalu lintas 808 smp/jam didapat sebesar 0,34 dan untuk prediksi pertumbuhan kendaraan sebesar 5 % untuk 10 tahun kedepan didapat volume sebesar 1308 smp/jam dengan lebar jalan tetap maka didapat sebesar 0,55 , sedangkan untuk lebar jalan 11 meter dengan volume eksisting 808 smp/jam didapat DS sebesar 0,22 dan untuk volume prediksi sebesar 1308 smp/jam didapat DS= 0,35 5. Nilai kecepatan tempuh untuk eksisting lebar jalan 6 meter dengan volume sebesar 808 smp/jam didapat sebesar ± 34,5 km/jam dan pada kondisi volume prediksi pertumbuhan 5 % untuk 10 tahun mendatang sebesar 1308 smp/jam di dapat kecepatan sebesar 31,5 km/jam, sedangkan bila lebar jalan 11 meter dengan volume eksisting 808 smp/jam didapat kecepatan sebesar 46 km/jam dan bila menggunakan volume prediksi pertumbuhan sebesar 1308 smp/jam didapat kecepatan 43 km/jam Dari hasil kesimpulan didapat pengaruh lebar jalan sangat menentukan terhadap Tingkat pelayanan yang ada hal ini terlihat dari lebar jalan pada kondisi eksisting lebar 6 meter baik untuk volume eksisting sebesar 808 smp/jam maupun dengan volume prediksi pertumbuhan kendaraan pada 10 tahun mendatang dengan tingkat pertumbuhan sebesar 5% , ternyata Tingkat Pelayanan yang di dapat tetap dengan nilai C sedangkan untuk badan jalan di lebarkan dengan kondisi volume tetap maupun volume prediksi didapat nilai Tingkat Pelayanan senilai B Kata kunci : analisis , tingkat pelayanan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Prodi Magister Teknik |
Depositing User: | Aloysius Herbantolo Nurendro Kushariantoko |
Date Deposited: | 27 Jul 2023 04:12 |
Last Modified: | 27 Jul 2023 04:12 |
URI: | http://repository.ubl.ac.id/id/eprint/486 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |