Sudiarta, I Wayan and Purba, Ronny Hasudungan and Juniardi, Juniardi (2018) ANALISIS PEMILIHAN RUTE ( Studi Kasus : Pertigaan Taman Dipangga Jalan Ikan Tenggiri Menuju Jalan Diponogoro). Masters thesis, Universitas Bandar Lampung.
Full text not available from this repository.Abstract
Pemilihan rute terbaik dan waktu tempuh tercepat menjadi indikator penting dalam pencapaian suatu tata guna lahan. Tanjung karang merupakan pusat perekonomian kota Bandar Lampung . Metode pembebanan yang digunakan dalam pemilihan rute yaitu metode pembebanan model batasan kapasitas, dengan anggapan bahwa semua perjalanan dari zona asal i ke zona tujuan d akan mengikuti rute tercepat. Pengendara lebih memilih rute yang diinginkan berdasarkan asumsi pribadi, ciri fisik setiap ruas jalan dan tidak bergantung pada tingkat kemacetan. Jarak tempuh dan waktu tempuh menjadi pertimbangan dalam pemilihan rute. Berdasarkan analisis hasil survei lapangan diperoleh rute 1 rute jalan W.R. Supratman – Jalan Patimura dengan panjang (d1) = 1,079 km, untuk waktu tempuh rata-rata arus lalu lintas pada hari sabtu 1,97 menit, hari selasa 1,88 menit, jalan Wolter Monginsidi – Jalan Dr. Warsito dengan panjang (d2) = 1,632 km. untuk waktu tempuh arus lalu lintas rata-rata pada hari sabtu 2,49 menit dan pada hari selasa 2,86 menit. Kondisi keseimbangan waktu perjalanan waktu tempuh 2,67 menit dan volume arus lalu lintas Jalan W.R. Supratman selanjutnya Jalan Patimura sebesar 1.082,7158 smp/jam, volume arus lalu lintas yang melintasi Jalan Wolter Monginsidi - Jalan Dr. Warsito sebesar 181,3842 smp/jam. Pemilihan rute terbaik untuk arus lalu lintas adalah rute 1 yaitu melewati Jalan W.R. Supratman – Jalan Patimura. Diperlukan kebijakan untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam pencapaian suatu tata guna lahan sehingga mengurangi waktu tempuh dan biaya perjalanan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Prodi Magister Teknik |
Depositing User: | Aloysius Herbantolo Nurendro Kushariantoko |
Date Deposited: | 27 Jul 2023 07:23 |
Last Modified: | 27 Jul 2023 07:23 |
URI: | http://repository.ubl.ac.id/id/eprint/516 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |