STRATEGI PENERTIBAN REKLAME DI UNIT PELAKSANA TEKNIS BADAN PENGELOLA PAJAK DAN RETRIBUSI DAERAH RAJABASA BANDAR LAMPUNG

Hanafi, Evilia Nirmalla and Farida, Ida (2021) STRATEGI PENERTIBAN REKLAME DI UNIT PELAKSANA TEKNIS BADAN PENGELOLA PAJAK DAN RETRIBUSI DAERAH RAJABASA BANDAR LAMPUNG. Skripsi thesis, Universitas Bandar Lampung.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penyelenggaraan reklame erat kaitannya dengan tata ruang kota khususnya dari segi ketertiban, keindahan. Permasalahan dalam penulisan ini adalah bagaimana strategi penertiban reklame di Unit Pelaksana Teknis Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Rajabasa Bandar Lampung dan apa sajakah aspek pendukung dan penghambat dalam strategi penertiban reklame di Unit Pelaksana Teknis Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Rajabasa Bandar Lampung. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui pendekatan metode penelitian kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa strategi penertiban reklame di Unit Pelaksana Teknis Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Rajabasa Bandar Lampung antara lain meliputi pemeriksaan perizinan reklame, pemeriksaan kontruksi reklame, pembinaan, peringatan,dan penindakan sanksi. Aspek pendukung antara lain terdiri dari tingginya mentalitas aparat penertiban reklame dan tingginya kesadaran hukum masyarakat. Selanjutnya, aspek penghambat yaitu kesiapan sumber daya manusia dilihat dari kuantitas dan kualitas Tim Penertiban Reklame yang belum memadai dibandingkan dengan luas wilayah kerjanya, rendahnya sanksi terhadap pelanggaran izin peletakan titik reklame,dan tidak memadainya sarana dan fasilitas dalam pelaksanaan kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Prodi Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: M. Rafid Prayudha
Date Deposited: 10 Aug 2023 03:55
Last Modified: 10 Aug 2023 03:55
URI: http://repository.ubl.ac.id/id/eprint/1003

Actions (login required)

View Item View Item