IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PERATURAN DAERAH KOTA NOMOR 5 TAHUN 2015 PADA BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH (BPBD) KOTA BANDAR LAMPUNG

Saputra, Doddy Handoko and Dunan, Hendri (2022) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PERATURAN DAERAH KOTA NOMOR 5 TAHUN 2015 PADA BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH (BPBD) KOTA BANDAR LAMPUNG. Skripsi thesis, Universitas Bandar Lampung.

Full text not available from this repository.

Abstract

Doddy Handoko Saputra, NPM 18111335, Dengan Judul Implementasi Kebijakan Peraturan Daerah Kota Nomor 5 Tahun 2015 Pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Bandar Lampung. Permasalahan dalam penelitian ini adalah : (1) Bagaimana Implementasi Kebijakan Peraturan Daerah Kota Nomor 5 Tahun 2015 Pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Bandar Lampung.(2) Aspek-Aspek apa yang menghambat Implementasi Kebijakan Peraturan Daerah Kota Nomor 5 Tahun 2015 Pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penggunaan metode ini adalah untuk mendeskripsikan Implementasi Kebijakan Peraturan Daerah Kota Nomor 5 Tahun 2015 Pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Bandar Lampung, mengkaji secara kualitatif, bagaimana Seluruh data diperoleh langsung dari informan dilapangan dengan menggunakan wawancara dan Studi dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa Implementasi Kebijakan Peraturan Daerah Kota Nomor 5 Tahun 2015 Pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Bandar Lampung, sudah berjalan sebagaimana mestinya jika terjadi bencana di daerah. Namun demikian, dari segi yaitu (1) Komunikasi, (2) Disposisi, (3) Kualitas sumber daya manusia, dan (4) Struktur Birokrasi. Masih sering belum optimal dalam penanganannya dan hal ini masih perlu ditingkatkan baik dalam penyusunan perencanaan pencegahan dini atas bencana daerah, Aspek-aspek yang menghambat, yaitu (1) Kemampuan pegawai dalam mengkomunikasikan pelaksanaan Penanggulangan Bencana Di Kota Bandar Lampung masih relatif kurang optimal, (2) Kemampuan pegawai belum sepenuhnya berjalan sebagaimana mestinya. (3) Kurangnya sikap pelaksana mengembangkan pola pengamanan Penanggulangan Bencana, (4) Kriteria rekruitmen yang dipersyaratkan untuk pegawai yang bertugas pada bidang Penanggulangan Bencana Di Kota Bandar Lampung mempunyai kemampuan yang baik dan jumlah yang relatif terbatas

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Prodi Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: M. Rafid Prayudha
Date Deposited: 04 Aug 2023 07:43
Last Modified: 04 Aug 2023 07:43
URI: http://repository.ubl.ac.id/id/eprint/724

Actions (login required)

View Item View Item